Mencari Sesuatu di Google dengan Mudah

Sejarah Singkat Berdirinya Google

googling, searching, mencari gampang dengan google, sejarah google, googleGoogle. Tentu sudah tidak asing lagi di telinga kita. Siapa yang nggak tahu Google. Ane rasa setiap orang yang mengenal internet sudah pasti tahu yang namanya Google atau yang familiar di telinga netter di Indonesia adalah Om Google. Google adalah sebuah perusahaan Amerika Serikat yang paling terkenal melalui mesin pencarinya yang juga bernama Google. Google Inc. (NASDAQ: GOOG) didirikan pada 7 September 1998 di ruang garasi rumah teman mereka di Menlo Park, California. Pada Februari 1999, perusahaan tersebut pindah ke kantor di 165 University Ave., Palo Alto, California sebelum akhirnya pindah ke “Googleplex” pada akhir tahun tersebut.

Sekedar mengulas sedikit sejarah tentang bagaimana Google yang saat ini adalah perusahaan nomor 1 dalam top 100 perusahaan yang paling diminati di Amerika Serikat dengan karyawan tidak kurang dari 10 ribu orang. Google memiliki sejaarah yang cukup unik. Google terlahir dari sebuah pertemuan dua pemuda pada tahun 1995 lalu. Yaitu pertemuan antara Larry Page, seorang alumnus Universitas Michigan dengan Sergey Brin, seorang murid yang mendampingi Larry Page ketika melakukan kunjungan akhir pekan ke sebuah perguruan tinggi. 

Singkat cerita, Larry dan Sergey menjadi semakain akrab karena sering terjadi diskusi di antara mereka berdua yang hingga akhirnya menemukan sebuah ide untuk mendirikan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang search engine. 

Tidak butuh waktu lama bagi keduanya untuk mendirikan perusahaan tersebut. Pada Januari 1996, Larry dan Sergey mulai melakukan kolaborasi dalam pembuatan search engine yang diberi nama BackRub. Setahun kemudian pendekatan unik mereka tentang analisis jaringan mengangkat reputasi BackRub. Kabar mengenai teknik baru mesin pencari langsung menyebar ke penjuru kampus.

Larry dan Sergey terus menyempurnakan teknologi Google sepanjang awal 1998. Keduanya juga mulai mencari investor untuk mengembangkan kecanggihan teknologi Google.

Gayung pun bersambut. Mereka mendapat suntikan dana dari teman kampus, Andy Bechtolsheim, yang merupakan pendiri Sun Microsystems. Pertemuana mereka terjadi pada pagi buta di serambi asrama mahasiswa fakultas Stanford, di Palo Alto. Larry dan Sergey memberikan demo secara singkat karena Andy tak memiliki waktu yang cukup lama.

Melalui demo itu Andy setuju untuk memberikan bantuan dana berupa sebuah cek senilai 100 ribu dolar AS. Sayangnya, cek itu tertulis atas nama perusahaan Google. Padahal saat itu perusahaan bernama Google belum didirikan oleh Sergey dan Larry.

Itu sekedar review tentang sejarah singkat berdirinya Google. Untuk lebih lengkapnya silahkan pembaca lihat di SINI.

Sedikit ingin saya mengulas kembali tentang Google dan beberapa trik dan tips yang berkaitan dengan Google. Karena mungkin sudah banyak sekali teman-teman blogger yang membahas tentang trik-trik dan beberapa rahasia yang terdapat dalam mesin pencari google ini. Bagi yang sudah tahu mohon berikan masukan atau tambahan apabila terdapat kekurangan dalam tulisan ini. Dan bagi yang belum tahu semoga tulisan yang sangat sederhana ini bisa bermanfaat dan menambah wawasan pembaca tentang wacana ini.

Rahasia di Google

Berselancar di google atau istilah yang baru-baru ini lahir adalah googling sangatlah mengasyikkan, karena dengan adanya fasilitas mesin pencari (search engine) seperti Google. Kita dimudahkan untuk menemukan apa yang kita cari di dunia maya (internet). Entah itu berupa berita, informasi teknologi, spesifikasi suatu barang atau jasa, hiburan, bahkan untuk sekedar menambah ilmu seperti yang sedang kita lakukan ini.

Akan tetapi sering sekali kita mengeluh ketika apa yang kita cari tidak kunjung kita temukan. Karena ketika mengetikkan sebuah kata atau kalimat di google. Bukannya yang kita cari yang keluar. Melainkan website lain yang hanya mengandung kata yang kita cari.

Untuk mengatasi hal tersebut. Ada beberapa trik dan tips yang bisa digunakan agar pencarian yang kita lakukan di Google bisa lebih spesifik lagi. Sebagai contoh adalah apabila kita ingin mencari sebuah E-Book yang harus diketikkan di kolom pencarian adalah:

+(”index of”) +(”/ebooks”|”/book”) +(chm|pdf|zip|rar) +apache
Adalah Query yang menghasilkan Index ebook di server yang berbasis Apache

allinurl: +(rar|chm|zip|pdf|tgz|lit) judul buku

Ganti “judul buku” dengan buku yang ingin dicari. Jika ingin mencari “Ladida”, ganti “judul buku” dengan Ladida. Cara ini digunakan jika benar-benar mengetahui judul buku yang dicari.

Contoh berikutnya adalah jika kita ingin mencari file mp3 dari seorang penyanyi atau sebuah band. Maka yang harus diketikkan di kolom pencarian adalah:

?intitle:index.of? mp3

Cara lain untuk mencari MP3 di google adalah menggunakan Query ini. Setelah MP3 kasih apa yang akan dicari.

Contoh: Jika ingin mencari Saykoji maka query-nya akan seperti ini
?intitle:index.of? mp3 Saykoji

Googling File di Megaupload

Untuk mencari File Video ketik :

avi|mpg|mpeg|wmv|rmvb site:megaupload.com

Untuk mencari File musik ketik :

mp3|ogg|wma site:megaupload.com

Untuk mencari archive dan program ketik :

zip|rar|exe site:megaupload.com

Untuk mencari ebooks ketik :

pdf|rar|zip|doc|lit site:megaupload.com


Googling File di Rapidshare.de

Untuk mencari File Video ketik :

avi|mpg|mpeg|wmv|rmvb site:rapidshare.de

Untuk mencari File musik ketik :

mp3|ogg|wma site:rapidshare.de

Untuk mencari archive dan program ketik :

zip|rar|exe site:rapidshare.de

Untuk mencari ebooks ketik :

pdf|doc|lit|rar|zip site:rapidshare.de

Untuk Googling di Megaupload dan Rapidshare bisa langsung meletakkan apa yang diinginkan di bagian pertama.
Contoh : Jika ingin mencari DA VINCI CODE ebook gunakan query ini
da vinci code pdf|doc|lit|rar|zip site:rapidshare.de
(ini jika kita benar-benar tahu judul bukunya)

Untuk trik Googling lain :

1. Ketikkan URL atau kriteria pencarian setelah titik dua.

2. Jangan ada spasi antara perintah dan istilah.

Perintah ext: (Mencari file tipe tertentu)
exp = “ext:doc”

Perintah related: (Menampilkan website dengan tema serupa)
exp = “related:yahoo.com”

Perintah site: (Menampilkan sub-site)
exp = “site:yahoo.com”

Perintah allinurl: (Menampilkan semua URL)
exp = “allinurl:yahoo.com”

Perintah allintitle: (Menampilkan semua istilah baris judul)
exp = “allintitle:yahoo.com”

Perintah define: (Menjelaskan istilah)
exp = “define:virus”

Perintah link: (Menampilkan popularitas website)
exp = “link:namahomepage”

Perintah filetype:torrent (Menampilkan file tipe tertentu)
exp = “batman filetype:torrent”

Perintah movie: (Menampilkan info film)
exp = “movie:batman”

Perintah daterange: (Menampilkan website yang baru diindeks)
exp = “daterange:(2006-01-01)(2006-02-02)”

Mungkin itu saja yang bisa saya bagi untuk saat ini. Jika ada tips dan trik lainnya yang tidak terdapat di artikel kali ini, silahkan pembaca menambahkan di kolom komentar agar kita bisa benar-benar berbagi.... 

Salam Blogger Indonesia...!!!
Share on Google Plus

About Unknown

Hi, my name is Rahman, this is my personal blog site. Where I visualize what's in my brain and then translated into beautiful words strung. Please enjoy. Thanks for reading Mencari Sesuatu di Google dengan Mudah
Dont miss another post below:
    Blogger Comment
    Facebook Comment

3 comments :